Kamis, 19 Juni 2014

Kebab Daging Sapi

resep kebab daging sapi

Bahan-bahan untuk Resep Kebab Daging Sapi:

  1. Daging has dalam  500 gram
  2. Daun bawang 3 batang
  3. Paprika hijau 1 buah
  4. Paprika merah 1 buah
  5. Saus tomat 5 sdm
  6. Kecap manis 5 sdm
  7. Air jeruk lemon 5 sdm
  8. Minyak zaitun 100 ml
  9. Garam secukupnya
  10. Lada bubuk secukupnya
  11. Tusukan kebab

Cara membuatnya:

  1. Siapkan daging lalu potong dadu. Potong juga paprika dan daun bawang sekitar 2 cm.
  2. Siapkan bumbu perendam daging dengan mencampurkan saus tomat, kecap manis, air jeruk lemon, minyak zaitun, garam dan lada secukupnya.
  3. Masukkan daging yang sudah dipotong-potong tadi ke dalam bumbu perendam.
  4. Campurkan juga paprika merah, paprika hijau dan daun bawang.
  5. Rendam semua bahan selama kurang lebih satu jam hingga semua bumbu meresap.
  6. Tusuklah bahan-bahan yang sudah direndam tadi, yaitu dengan urutan paprika, daging, kemudian daun bawang.
  7. Setelah semua ditusuk, lau panggang kebab dengan membolak-balikkan di atas panggangan hingga matang
  8. Jika sudah matang semua lalu sajikan dan siap dinikmati
Sumber : http://resepterbaru.com/resep-kebab-daging-sapi/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar