Rabu, 19 September 2012

Donat Ubi Rambat Maknyuuuus




Bahan :
- 500gr ub rambat, dikukus dan segera haluskan selagi hangat (kalo saya dihaluskan pakai sendok). Ubi diganti kentang juga bisa. Hasilnya lebih manis pake Ubi rambat.
- 2 butir telur
- 2 sendok makan mentega
- 1 sendok makan minyak goreng
- 100 gr gula halus (gula pasir tak blender)
- 1/4 sendok teh vanili (kalo ada)
- 1 sendok makan ragi instan / 11 gr fermipan
- 30 gr susu bubuk
- 500 gr terigu
- 100 gr gula halus atau 1/4 gr ceres


Cara membuat :
1. Ubi yg sdh dihaluskan, telur, mentega, migor, gula halus, vanili, ragi, susu dicampur jadi satu sampai merata. Kemudian masukkan terigu sedikit demi sedikit sampai adonan kalis, tdk lengket.
- diamkan adonan 30menit, tutup bagian atas wadah, sampai adonan mengembang
- bagi adonan sesuai keinginan. Biasanya saya dpt 48 pcs donat. Biasanya dibentuk bulat bolong tengah.
- goreng donat dlm api kecil sampai kecoklatan. Tinggal permanis dg gula halus atau ceres.
- siap dihidangkan. Nyummy.

Yuk kita buat bersama2 :)

#copast dari temannya teman :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar